Moto Modif – Mobil Nissan Grand Livina merupakan salah satu produk otomotif yang sangat kompetitif dengan brand yang lain. Mobil ini mempunyai beragam tipe yang yang tertinggi yaitu tipe HWS. Tipe yang lain adalah grand livina tipe SV, XV, dan ultimate. Tiap-tiap tipe mempunyai selisih harga sekitar 10 hingga 15 juta. Tentunya, tipe-tipe tersebut mempunyai perbedaan. Perbedaan tersebut terletak pada aksesoris eksterior dan interior.
Mempunyai mobil yang bertipe standar tentunya membuat para pemilik mobil untuk berusaha menutupi kekurangan atau kelemahan yang terdapat pada mobil tersebut. Kabar baiknya, terdapat 10 Aksesoris Nissan Grand Livina Terbaik yang membantu anda untuk mengubah tampilan mobil ini lebih eye catching atau menarik dengan budget yang minim dan menghasilkan tampilan yang maksimal.
Aksesoris Nissan Grand Livina Terbaik untuk Eksterior dan Interior
1. Interior dan Eksterior
Memodifikasi interior dan eksterior mobil tentunya menjadi hal sangat menyenangkan sekaligus menantang. Berawal dari interior, terlebih dahulu anda harus memilih 10 Aksesoris interior Nissan Grand Livina Terbaik yang dapat memenuhi selera dan kebutuhan anda. Misalnya, banyak orang lebih mengutamakan untuk segera melapisi jok menggunakan kulit sintesis dan memasang karpet dasar. Selain mempercantik tampilan interior mobil, kedua aksesoris tersebut juga dapat menjaga kebersihan mobil dan tidak terkesan kotor.
Mobil Nissan Grand Livina merupakan jenis mobil keluarga dimana sering mengajak anggota keluarga yaitu istri dan anak bahkan keluarga yang lain. Mereka seringkali minum dan makan di dalam mobil yang dapat memungkinkan makanan dan minuman tersebut tumpah. Mobil akan kotor dan berbau tidak enak jika terdapat makanan dan minuman yang tumpah dan belum terpasang jok mobil dengan kulit sintesis serta karpet dasar. Sebaliknya, mobil yang sudah dilengkapi dengan karpet dan dasar dan jok berlapis kulit sintesis tentunya akan mudah untuk dibersihkan dengan segera. Cukup memakai tisu basah maka kotoran segera hilang dan tidak ada bau yang membuat tidak nyaman ketika berada didalam mobil.
2. Stir dan Lampu
Pelapis stir merupakan aksesoris yang sangat penting untuk menjaga kendali atau mengontrol mobil ketika melaju. Dengan melapisi stir menggunakan pelapis stir maka stir tidak akan licin serta lebih awet. Hal ini karena keringat yang berasal dari telapak tangan dapat menyebabkan stir menjadi lebih cepat licin dan permukaannya lebih cepat mengelupas. Untuk salah satu 10 Aksesoris lampu Nissan Grand Livina Terbaik supaya terlihat lebih futiristik dan modern, lampu LED adalah aksesoris yang wajib anda untuk lampu kabin atau interior. Lampu bawaan yang ada di kabin masih menggunakan bohlam standard dan sangat minim cahaya sehingga seringkali pengemudi tidak dapat melihat dengan jelas barang yang ada di dalam mobil ketika malam hari.
Penggantian lampu bohlam standard dengan lampu LED adalah pilihan yang tepat karena tidak hanya untuk kepentingan dekorasi namun juga fungsional. Lampu LED dapat mempermudah pengemudi untuk melihat dengan jelas apa saja yang ada di dalam mobil saat malam hari. Selain itu, penggunaan lampu LED yang di set ke posisi door akan mempermudah mengontrol pintu mobil apakah benar-benar sudah tertutup dengan rapat atau belum. Untuk harga dari lampu LED saat ini sangat beragam mulai dari yang termurah hingga termahal tergantung kualitas dan awet atau tidaknya lampu tersebut. Harga lampu LED berkisar antara 200 ribu hingga 1 juta.
3. Audio Sistem
Supaya audio tape atau suara tape di dalam mobil lebih sempurna, anda dapat menambahkan head power unit serta speaker. Pilihlah salah satu dari 10 Aksesoris audio Nissan Grand Livina Terbaik yang ada di pasaran. Untuk mendapatkan harga yang lebih murah, belilah audio sistem dalam bentuk satu paket yang biasanya disediakan oleh toko-toko variasi mobil dan terdiri dari speaker kecil, power audio, subwoofer, dan twiiter. Harga satu paket aksesoris ini berkisar antara 1 hingga 1,5 juta. Dengan mengganti audio bawaan mobil yang masih standard, maka dapat dipastikan kualitas sound dalam mobil lebih bagus dan perjalanan jauh yang ditempuh tidak akan terasa. Kabar baiknya lagi, di mobil ini sudah dilengkapi dengan Roof DVD sehingga anak-anak dapat menonton film yang mereka sukai dengan kualitas suara seperti di bioskop. Supaya AC dapat terjaga kebersihannya dan tetap dingin, anda dapat memasang kabin filter AC yang tersedia di pasaran selain di dealer resmi.
Anda juga dapat menyematkan kaca film di bagian kaca depan supaya AC tetap bersih dan dingin. Bawa mobil anda ke bengkel pemasangan AC terdekat jika tidak memasangnya sendiri. Untuk modifikasi bagian eksterior mobil ini sebenarnya tidak serumit bagian interior. Ada banyak pilihan untuk 10 Aksesoris Nissan Grand Livina Terbaik yang bisa anda tambahkan di mobil seperti side body, talang air, tank cover bensin, pijakan kaki atau sill plate, cover handle pintu atau outer, cover spion, garnish untuk lampu depan dan belakang, mud guard, serta trunk lid yang dapat mempermanis cover mobil ini secara sempurna. Jika anda menghendaki tampilan mobil yang berbeda, anda dapat menambahkan cutting sticker pada mobil baik menutupi seluruh atau hanya bagian tertentu pada body mobil.
Mengecat velg original dengan warna yang sesuai dengan cutting sticker tentunya juga membuat mobil terlihat lebih menarik. Pilihlah warna cutting sticker yang sesuai dengan selera dan favorit anda supaya mobil anda terlihat lebih personal. Untuk mendapatkan kualitas yang terbaik serta jaminan garansi, anda sebaiknya membeli aksesoris di dealer resmi Nissan.
Harus Baca: